Senin, 29 November 2010

Hooorrreeee ... Natal telah tiba!

Akhirnya tiba juga hari yang dinanti-nantikan semua umat manusia di muka bumi. Salah satu hari bersejarah bagi umat Kristiani. Bagaimanakah respon kita terhadap kelahiran Kristus? ( Lembar Artikel ).

Kita patut mengikuti teladan yang sudah Kristus berikan selama hidup di muka bumi ini. Sebagai orang tua pun kita patut memberikan teladan yang baik kepada anak-anak ( Lembar Renungan ).

Kunjungilah Lembar Kesaksian, konon cerita ini mengenai seorang raja bernama Cheng Tang yang rela mengorbankan dirinya demi kesejahteraan rakyatnya. Sungguh tindakan yang langka bagi era kehidupan saat ini.

Akhir kata pengurus mengucapkan :

Selamat Hari Natal 2010 dan Tahun Baru 2011

Selamat menikmati liburan bersama keluarga. Sang Immanuel akan senantiasa menyertai dan memberkati sahabat.

Sola Gracia, Pengurus PD Proskuneo

Rabu, 24 November 2010

Syalom ...

Selamat berjumpa kembali di bulan Nopember 2010. Sebulan lagi kita akan mengakhiri tahun 2010. Sudahkah kita merenungkan kembali perjalanan kita di sepanjang tahun 2010 ini?

Mari ... kami mengajak sahabat blog proskuneo ini untuk bersama-sama menikmati berkat Tuhan melalui "Kedaulatan Allah dan Generasi Zaman" di Lembar Artikel juga simaklah curahan hati seorang ayah yang harus kehilangan putrinya di Lembar Kesaksian. Jangan lewatkan cerita menarik mengenai gajah di Lembar Renungan.

Selamat membaca dan nikmatilah berkat Tuhan Yesus! 

By His Grace, Pengurus PD Proskuneo

Kamis, 30 September 2010

Syalom ...

Kita jumpa lagi di Edisi Oktober 2010. Serasa baru saja kita merayakan Tahun Baru 2010, ternyata 2 bulan lagi kita akan mengakhiri tahun 2010. Waktu berlalu sedemikian cepat tanpa kita sadari. Mari kita pergunakan waktu dengan sebaik-baiknya. Jadikan setiap hari adalah special moment kita dengan Tuhan, orang-orang yang kita cintai dan orang-orang disekitar kita.

Mari kita renungkan perjalanan hidup kita laksana kita memiliki apartemen di lantai 60 ( Lembar Renungan ). Pdt. Joshua Lie akan menghadirkan tulisannya di Lembar Artikel yang berjudul "Kasih dan Pertimbangan" dan Bo White akan menyajikan "Confession of a Poor Listener" di Lembar Kesaksian.

Semoga semua hidangan kami sungguh mengenyangkan rohani sahabat setia blog ini. Tuhan Yesus memberkati kita semua!

By His Grace, Pengurus PD Proskuneo

Rabu, 15 September 2010

Syalom,

Di bulan September 2010 ini kita akan disuguhi kotbah Pdt. Joshua Lie di Lembar Artikel mengenai "Kasih dan Pertimbangan". Nah berkaitan dengan kasih ini, simaklah tulisan apik dengan judul "Orang Tua Seperti Bola" di Lembar Renungan. Jangan lewatkan kesaksian menarik dari Pdt. Wayne Cordeiro di Lembar Kesaksian.

Kerinduan kami, setiap sahabat pengunjung setia Blog ini bisa memperoleh manfaat yang besar, baik bagi diri sendiri, keluarga maupun komunitas dimana pun Tuhan menempatkan kita.

Tuhan Yesus memberkati!

Pengurus PD Proskuneo




Senin, 02 Agustus 2010

Syalooommm ...

Salam jumpa kembali! Sungguh merupakan sukacita bagi kami kalau kehadiran Blog ini senantiasa dinantikan dan menjadi berkat bagi sahabat semua.

Coba kita renungkan sejak lahir sampai detik hari ini, apakah kita pernah menyakiti orang lain atau sebaliknya kita disakiti oleh orang lain melalui media kata-kata? Mungkin jawabannya adalah tak terhingga. Mari temukan tips yang alkitabiah dalam menggunakan kata-kata kita untuk memberkati orang lain. ( Lembar Renungan )

Pernah mendengar lagu natal "Good King Wenceslaus"? Tahukah sahabat siapa pengarang lagu tsb? Dia adalah martir Kristen yang bernama Duke Vaclav. Simaklah kesaksian hidup beliau di Lembar Kesaksian.

Jangan lewatkan ringkasan kotbah Bp. Yakub Tri Handoko dengan tema Eksposisi 1Korintus 5:6-8 di Lembar Artikel.

Akhir kata, selamat membaca dan merenungkan. Semoga semua tulisan ini bisa menjadi berkat bagi sahabat. Tuhan Yesus Kristus memberkati!

By His Grace, Pengurus PD Proskuneo

Jumat, 02 Juli 2010

Syalom ..

Nikmatilah sajian kami kali ini :

Kekristenan dan Ilmu-Ilmu Alam di Lembar Artikel

Handphone dalam penerbangan di Lembar Renungan

My Son Be An Angel di Lembar Kesaksian

Semoga sajian kami menyehatkan sahabat yang setia mengunjungi Blog ini. Tuhan memberkati!


In His Grace,

Pengurus PD Proskuneo






Senin, 21 Juni 2010

Syalom ...

Kita jumpa lagi dibulan Mei 2010 ini. Kami mohon maaf untuk kesekian kalinya atas keterlambatan dalam menerbitkan Blog ini.

Dalam perjalanan hidup kita, Tuhan tidak pernah berjanji jalan yang kita lalui selalu lurus dan datar. Ada kalanya berkelok-kelok bahkan menanjak. Pada saat kita diperhadapkan dengan jalan yang berkelok-kelok tanpa ujung atau jalan menanjak yang tiada henti, membuat kita lelah, menyerah bahkan yang lebih parah, yang sering kita temui adalah marah dan kecewa kepada Tuhan. Pdt. DR. Stephen Tong akan mengulas mengenai "Kecewa Kepada Allah" di Lembar Artikel.

Melengkapi artikel Kecewa Kepada Allah, kita akan dibawa untuk merenungkan "Ketika Kita Kehilangan" di Lembar Renungan. Jangan lewatkan kesaksian mengenai "Nyawa Cadangan" di Lembar Kesaksian.

Sampai saat ini, kami belum bisa menerbitkan Lembar Media, karena masih ada sedikit kendala di format pencetakkannya.

Demikian yang bisa kami sampaikan ke sahabat setia Blog ini. Selamat menikmati berkat Tuhan!

HambaNya,
Pengurus PD Proskuneo

Rabu, 12 Mei 2010

Syalom ...

Blog Proskuneo kembali hadir dengan menyajikan hidangan yang lezat dan mengenyangkan secara rohani.

Kami mengajak sahabat setia blog ini untuk belajar lebih dalam mengenai YOGA dalam sudut pandang iman Kristiani di Lembar Artikel. Kemudian kita akan menyaksikan kehidupan seorang Mattew Alexander di Lembar Kesaksian.

Yang tidak kalah menarik adalah renungan mengenai menjual sisir pada para biksu di Lembar Renungan. Kami mohon maaf kalau sampai saat ini Lembar Media belum bisa kami terbitkan dikarenakan penyesuaian dengan perubahan lay out.

Kami berdoa sahabat yang setia berkunjung ke Blog ini sungguh-sungguh diberkati dengan sajian-sajian yang ada. Kami tetap mohon dukungan dari sahabat baik berupa saran, artikel dan doa untuk keberlangsungan dan kemajuan Blog Proskuneo ini.

Tuhan kita Yesus Kristus akan senantiasa melimpahkan berkat dan anugerahNya sehingga kita bisa tetap setia melayani dan mengiringi Dia. God bless ...

By His Grace,
Pengurus PD Proskuneo

Rabu, 14 April 2010

Selamat Paskah!

Kembali sorak sorai Paskah akan kita nikmati di bulan April ini. Mari kita merespon kemenangan Kristus atas dosa dengan memiliki hidup yang berkenan kepada Bapa. Apabila kita tergoda untuk berbuat dosa, ingatlah salib Kristus. Jangan buat pengorbananNya menjadi sia-sia!

Puji Tuhan di Edisi April ini, kami sudah bisa menerbitkan Lembar Media walaupun masih cukup sederhana. Silakan dikunjungi. Juga jangan lewatkan Lembar Kesaksian yang memuat kesaksian Ing Han yang sungguh akan menggugah semangat kita.

Mari kita lihat ulasan Ev. Yakub Tri Handoko dalam Christian World View di Lembar Artikel. Temukan rahasia si Untung di Lembar Renungan yang mana akan mengulas mengenai berpikir positif. Perlu kami tegaskan, berpikir positif itu perlu, tapi jangan lupa berpikir positif bukan segalanya. Libatkan Tuhan dalam berpikir positif. Apabila kita cuma mengandalkan berpikir positif saja, kita akan terjebak dalam ajaran New Age Movement yang mengajarkan bahwa semua bisa dilakukan oleh manusia melalui kekuatan pikiran. Jangan lupa bahwa Tuhanlah pencipta alam semesta ini. Dia juga yang menciptakan otak kita sehingga mampu menghasilkan pemikiran2 yang positif. Renungan mengenai si Untung ini kami terbitkan dengan tujuan bisa menambah wawasan dan tentu saja sisi positif dari uraian ini bisa kita manfaatkan.

Selamat menikmanti hidangan kami. Semoga hidangan ini bisa menjadi kekuatan bagi kita semua. Nama Tuhan saja yang dipermuliakan. Tuhan Yesus memberkati!

By His Grace,
Pengurus PD Proskuneo

Rabu, 17 Maret 2010

Syalom ...

Kita berjumpa lagi dibulan ketiga tahun 2010. Kali ini kami hadir dengan beberapa tulisan sbb :
- Watchman Nee - pelihat wahyu Ilahi di Lembar Kesaksian
- Kampung suka dan kampung duka di Lembar Renungan
- Train to listen God's word di Lembar Artikel

Di edisi Maret ini Lembar Media untuk sementara tidak ada karena sedang di design ulang dengan memakai nama perusahaan yang baru yaitu PT. Indofood CBP Sukses Makmur. Diharapkan design bisa segera selesai sehingga per bulan April sudah bisa muncul lagi.

Akhir kata kami mengucapkan selamat menikmati santapan rohani ini. Tuhan Yesus memberkati!

In His Blessing,
Pengurus PD Proskuneo

Selasa, 09 Februari 2010

Shalom ...

Di edisi ke-2 tahun 2010 ini kami hadir dengan beberapa tulisan sbb :
- Mempertahankan keilahian Kristus dalam kebenaran firman ( Lembar Artikel )
- Katak dan hujan ( Lembar Renungan )
- Value your time ( Lembar Kesaksian )
- Analisis gaya hidup kristen, tukang engkol SPBU yang jadi CEO, belajar dari semut ( Lembar Media )

Selamat menikmati roti rohani. Tuhan Yesus memberkati!

Dalam pelayananNya,
Pengurus PD Proskuneo
Syalom ...

Di edisi awal tahun 2010 kami hadir dengan 'label' baru yaitu PT. Indofood CBP Sukses Makmur Divisi Food Seasoning Semarang menggantikan PT. Indosentra Pelangi Semarang. Semoga dengan 'label' yang baru kami bisa menyajikan lebih baik lagi.

Kali ini kami akan menghadirkan beberapa tulisan antara lain :
- Surga menyajikan sup ayam yang nikmat hari ini ( Lembar Kesaksian )
- Semuanya berharga ( Lembar Renungan )
- Artikel ( Lembar Artikel )
- Bersandar pada Allah, lilin kecil, sebuah pensil dll ( Lembar Media )

Kiranya semua tulisan yang ada di Blog ini menjadi berkat buat sahabat. Kami mengucapkan terima kasih atas kesetiaan sahabat mengunjungi Blog ini. Tuhan Yesus memberkati!

By His Grace,
Pengurus PD Proskuneo